Memiliki kulit wajah yang lembut dan sehat menjadi dambaan setiap
orang, khususnya wanita. Berbagai cara dilakukan demi wajah yang cling.
Dari mulai mencoba berbagai merek kosmetik, sampai melakukan operasi
plastik. Namun, memakai beragam kosmetik untuk wajah, bukannya tanpa
resiko. Kosmetik dibuat menggunakan berbagai macam campuran zat kimia,
yang pada kulit yang sensitive, bahkan mengakibatkan alergi,
gatal-gatal, radang kulit sampai resiko luka bakar. Menghindari resiko
tersebut, kenapa tidak mencoba bahan natural untuk perawatan wajah Anda?
Memakai masker atau pelembab dari ekstrak buah-buahan misalnya. Buah
sudah disediakan di alam dengan kandungan dan khasiat alami yang baik
bagi kulit kita. Selain itu, buah mudah didapat dan relative terjangkau
harganya. Buah apa saja sih yang berkhasiat untuk kulit wajah?
- Alpukat
- Potong alpukat melintang menjadi 2 bagian, lalu haluskan dagingnya dengan garpu
- Oleskan daging alpukat yang telah halus pada wajah dan diamkan kurang lebih 30 menit
- Lalu bilas dengan air hangat atau air mawar kapas.
- Pepaya
Jangan pernah menyepelekan buah pepaya, harganya yang murah, belum tentu tak berkhasiat, karena justru pepaya bermanfaat untuk kulit Anda. Terutama bagi Anda yang mengalami penuaan kulit wajah, papaya baik untuk meremajakan kulit Anda. Khasiat pepaya adalah mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan mencegah kerut di wajah. Berikut cara membuat masker papaya;
- Pilih papaya ranum, haluskan kemudian campur dengan 1 sendok teh madu.
- Oleskan pada wajah Anda dan diamkan selama kurang lebih 20 menit
- Kemudian bilas hingga bersih.
- Timun
Selain segar untuk disantap, mmentimun segar pula bagi kulit wajah Anda. Mentimun yang mengandung antioksidan dan silika sangat baik untuk menyegarkan wajah dan menghilangkan jerawat dan membuat kulit wajah lebih segar dan bercahaya .Anda dapat membuat ekstrak buah mentimun ini dengan mudah, caranya :
- Ambil 1 buah timun segar
- Parut dan peras sampai keluar airnya, tempatkan pada wadah bersih/botol
- Gunakan air sari buah timun tersebut untuk masker (ingat untuk mencuci muka sebelum memakai masker mentimun).
- Diamkan selama 15 menit,kemudian basuh wajah dengan air hangat.
- Apel
Buah yang akrab dengan keseharian Anda ini, baik untuk Anda yang memiliki wajah berminyak. Apel, buah ini kaya akan vitamin A, B dan C, serta zat fenol yang sangat baik untuk menutrisi kulit wajah, utamanya yang bertipe normal. Anda dapat menggunakan masker buah apel ini setidaknya seminggu sekali untuk membuat kulit segar dan halus. Agar hasil maksimal, Anda dapat menambahkan outmeal, susu segar juga madu pada masker apel yang Anda gunakan. Berikut cara praktis membuat masker apel;
- Campur oatmeal dan susu hingga teksturnya menyerupai bubur.
- Oleskan campuran tersebut secara merata pada wajah Anda, iringi dengan pijatan perlahan. (baik untuk membersihkan kotoran dan sisa riasan yang menempel diwajah)
- Diamkan kurang lebih 10 menit,lalu bilas dengan air.
- Kemudian, ambil 1 buah apel, potong-potong, campurkan susu dan kuning telur lalu blender,
- Pastikan tekstur apel cukup halus dan semua bahan tercampur rata.
- Setelah tercampur merata, oleskan pada wajah Anda. Diamkan selama sekitar 20 menit, lalu dengan air hangat, keringkan.
- Setelah kering, oleskan madu merata pada wajah. Diamkan ± 5 menit, Kemudian bersihkan wajah dengan air hangat lanjutkan dengan air dingin untuk membersihkan pori-pori.
- Melon
Selain rasanya yang manis dan segar, ternyata melon mengandung zat astrigent yang bermanfaat sebagi tonik dan mampu mendinginkan wajah yang terbakar karena matahari. Cara menggunakannya sangat mudah, cukup iris tipis melon lalu kompreskan selama 20 menit pada wajah Anda yang telah di bersihkan, lalu bilas. Baiknya menggunakan melon ini beberapa saat setelah Anda beraktifitas diluar rumah (tunggu wajah terasa dingin, kemudian pakai masker melon ini)
- Jeruk
Siapa yang tidak mengenal jeruk? Bahkan rata-rata dari kita menjadikan buah ini sebagai buah favorit. Nah, kini Anda tidak hanya dapat merasakan manis dan segarnya buah jeruk. Namun dapat memanfaatkan kulitnya untuk menutrisi wajah Anda yang kusam, karena kulit jeruk ternyata dapat mengangkat kotoran dan sel-sel kulit mati. Tak perlu menggunakan alat yang canggih, cukup tusuk kulit jeruk denga garpu, masukan kulit jeruk ke dalam air hangat dan rendam selama ±12 jam (semalam). Setelah itu basuhkan air rendaman kulit jeruk merata ke seluruh permukaan wajah (sebelumnya, bersihkan wajah Anda). Kemudian keringkan wajah Anda dengan handuk bersih tanpa serat.
- Jeruk Nipis
Sering bermasalah denan pori-pori wajah Anda yang besar, sehingga terlihat tidak halus? Kenapa Anda tidak mencoba jeruk nipis sebagai masker bagi wajah Anda. Karena ternyata kandungan vitamin dan senyawa kimia menguntungkan yang dimiliki jeruk nipis dapat membantu mengecilkan pori-pori wajah Anda yang terlihat besar dan dapat mencerahkan kulit wajah yang kusam, juga mencegah keriput. Bagaimana memakainya? ambil 1 buah jeruk nipis potong melintang, lalu oleskan pada kulit wajah, biarkan ±20 menit, lalu bilas dengan air dingin.
- Untuk kulit kering
- Oleskan merata campuran pisang pada wajah, biarkan selama 15-20 menit.
- Bilas wajah dengan air hangat.
- Untuk kulit normal
- Oleskan campuran tersebut pada wajah, biarkan selama 15-20 menit.
- Kemudian bilas wajah dengan air hangat.
- Untuk kulit berminyak
- Anggur
- Haluskan beberapa anggur (kira-kira cukup untuk menghasilkan dua sendok makan jus) kemudian saring.
- Oleskan pada wajah menggunakan kapas.
- Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air mawar/ air hangat.
Buah apapun yang Anda pilih sebagai masker wajah, ingat untuk menggunakannya secara rutin setiap hari atau setiap dua hari sekali, selama kurang lebih 30-40 hari, agar wajah selalu terjaga kelembabannya, serta menjadi semakin lembut dan sehat.